wafatnya Mbah Surip (Tak Gendong), dan inspirasi positif dari kehidupan dan karya Mbah Surip...

Kali ini saya ingin memposting tentang wafatnya Mbah Surip (Tak Gendong), dan inspirasi positif dari kehidupan dan karya Mbah Surip...

Sebelumnya ingin kuucap... Inalilahi wa inalilahi rajiun..
Penyanyi sekaligus pencipta lagu fenomenal Tak gendong itu meninggal dunia pukul 09.30, 4 Agustus 2009, pagi tadi, saat akan dibawa ke Rumah Sakit Pusdikes... dari berita di telivisi penyebab kematian penyanyi bernama asli Urip Arianto itu belum diketahui secara pasti, namun diperkirakan karena penyakit jantung, serta kelelahan setelah menjalani banyak kegiatan manggung nyanyi-nya.. dari gaya hidup-nya yang merokok dan minum kopi 20 gelas lebih sehari-pun mengarahkan pada kesimpulan penyebab kematiannya pada penyempitan pembuluh darah dan jantung...

Kematian Mbah Surip itu menyisakan kedukaan tentunya bagi para keluarga, kerabat, dan pencinta musik tanah air, apalagi pernjalanan karier penyanyi yang lahir pada 5 Mei 1949 itu sedang berada di puncaknya.. Dari berita di televisi di katakan bahwa penggunaan RBT lagu tak gendong mencapai angka 9 miliar rupiah, dan Mbah Surip sendiri mendapatkan penghasilan sekitar 4,5 miliar rupiah dari lagu ciptaannya itu, RBT-nya sampai bernilai segitu baru katanya siyhh, kebenaran y ga tahu juga... namun sepertinya beliaupun akan menjadi penyanyi legenda di bumi pertiwi ini...

Perjalanan musisi berambut gimbal ini juga ternyata penuh perjuangan, berbagai bidang pekerjaan pernah dilakukannya, diantaranya, Mbah Surip pernah menjadi pekerja teknisi di Pengeboran Minyak, dan beliau juga pernah bekerja hingga ke negara Yordania dan Amerika, Beliau ini sesungguhnya sudah bergelar master, dan medapatkan gelar S2-nya di Universitas di Luar Negeri. Namun yang pasti sebelum Lagu Tak Gendong mem-booming, Mbah Surip juga pernah meluncurkan beberapa album dan lagu, namun baru pada tahun-tahun ini beliau dikenal dan perjuangannya dengan karya-nya di blantika musik dihargai oleh pecinta musik...

Sekedar merenungi masalah dan peristiwa, termasuk merenungi kematian musisi ini... kalau menurut saya, mungkin hal yang dapat dinilai pada wafatnya Mbah Surip yaitu beliau meninggal disaat terbaik, dimana Tuhan telah memberinya kesempatan untuk dikenal dengan berbagai prestasi, talenta dan karya serta kelucuannya... Wafatnya Mbah surip-pun meninggalkan kedukaan dan berjuta kenangan baik diatara para keluarga, teman, kerabat, dan juga berita kehidupannya yang baik, prestasi dan karya yang dicinta banyak orang, serta amal yang baik... karena kalau tidak salah dengar di televisi, dikatakan pula bahwa walau rezeki Mbah Surip ini cukup besar, namun kesederhanaan, kerendahatian dan bersedekah tidak dilupakannya... itu berarti Mbah surip meninggal dalam keadaan baik, amin... insyaallah diterima disisi Tuhan di tempat terbaik pula... amin... saya-pun turut berbelasungkawa dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran... amin... dan menurut saya, penuh dengan inspirasi positif kehidupan Mbah Surip itu... dan dapat menjadi pelajaran bagi kehidupan, terutama berbuat dan berkarya terbaik di dunia sehingga meninggalkan kenangan dan karya terbaik di dunia...

Pada suka lagu tak gendong dunk... yup... terbukti dari nilai RBT-nya yang banyak digunakan pada handphone orang di seluruh pelosok negeri. Lagu ini diciptakan oleh Mbah Surip pada tahun 1983, katanya diciptakan di bawah jembatan di Amerika, dan ternyata memiliki filosofi yang dapat menjadi inspirasi positif, yaitu gotong royong dan berani belajar salah... Bahas sedikit tentang filosofi lagu itu, dalam kaca mata saya yup... Di dunia ini memang sudah semestinya manusia itu bergotong-royong dalam mengajak pada kebaikkan dan menjauhi/ melarang pada kemungkaran... dan semua orang juga mesti berani berusaha/ ihktiar sebaik mungkin tanpa takut jatuh/ salah, dan justru belajar dari setiap kesalahan itu dan menjadi lebih baik.... kesalahan tentunya tidak termasuk pada kesalahan yang negatif, alias berani berlaku negatif / semaunya tanpa aturan... tapi kesalahan dalam arti kegagalan setelah berusaha dengan positif...

Share pendapatmu tentang postingan Ilmu_air kali ini jika berkenan....

note: sumber foto dari http://awamologi.wordpress.com/2009/06/22/magnet-mbah-surip/
Previous article
Next article

6 Komentar

  1. semoga mbah surip mendapatkan tempat yg tebauk di sisi-Nya .. amien, saya merasa sangat kehilangan,. we love u full mbah

    BalasHapus
  2. Aku setuju, menurutku, hal yang baik2 dari orang lain, termasuk Mbah Surip, pantas kita teladani. Kekurangannya ya kita jauhi. Semoga beliau mendapatkan balasan setimpal dari amal baiknya itu. Amin.

    BalasHapus
  3. marilah kita belajar tentang kebaikannya. dan ikuti...... trims

    BalasHapus
  4. Mengingat Kasus Ini, Kita bisa mengam bil berbagai ilmu seperti yang telah di jabarkan oleh Sahabat Zairasyh Azziti. Yang menarik bagi Chan. Bahwasanya kematian itu sudah digariskan sejak awal dan berapapun harta yang dimiliki takkan bisa menunda ketetapan Sang Kholiq. Selanjut pencabutan nyawa manusia itu setelah jatah nikmatnya di dunia sudah di berikan, jadi bisa saja kita mati di usia dini, muda ato sampai tua renta bisa juga saat diberi kemudahan dalam hidup atau ketika kesusahan. Yang jelas kematian selalu ada di sekitar kita dan semua sudah tergaris ketika kita diciptakan.

    Maka bagaimanapun kita harus senantiasa bertaubat dan beristighfar selalu mengingat kepada pemberi hidup, karena mati selalu mengikuti kita dan yang hidup akan mati yang ada akan tiada. Maka hanya Allah sebaik-baiknya kita kembali. Semoga kita bisa menjalankan apa yang jadi kewajiban kita sebagai hamba. Amin

    KEEP SPIRIT!!! ALLOH AKBAR!!!!

    BalasHapus
  5. waw bgs nih templatenya....
    semoga mbah surip bisa nyanyi tak gendong disana^^

    BalasHapus
  6. @danang, amin... yup we love him full..
    @arika, setuju... memank semestinya setiap manusi belajar dari kebaikkan manusia untuk di jadikan teladan dan menerapkannya juga serta belajar dari keburukkan manusia dengan menjauhkan diri dalam perbuatan dari keburukkan itu... dari mbah surip tentunya banyak juga teladan yang dapat menjadi inspirasi...
    @chan, tx dan seepp.. komentar ust. chan selalu berkualitas...
    keep spirit juga tuk melakukan yang terbaik dalam hidup sebelum tutup usia... hugzz, klu saya siy masih jauh rasanya... tapi keep spirit!!! ^_^
    @humor bisnis, trims untuk komen template-na..
    mbah surip nyanyi tak gendong?? Humor bisnis niy humor melulu ^^.. tapi y juga siy, mbah surip tak gendong pada semua amalnya kli... semoga mbah surip dalam keadaan baik.. dan di terima di sisi ALLAH SWT.. amin...

    BalasHapus

Silahkan share saran, kritik, ilmu, inspirasi positifmu di ilmair. Berkomentarlah dengan bijak. Spam akan saya hapus.
Mohon di-setting publik profile blog-nya ya, agar tidak ada profile unknown yang bisa menjadi broken link di blog ini.
Terima kasih ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel