Laptop Ringan Idaman, Zenbook 14 OLED UX3405

    Apakah sahabat ilmair sedang mencari produk laptop yang ringkas dengan kualitas terbaik? Sahabat bisa pilih laptop paling tipis terbaik dari ASUS yaitu Zenbook 14 OLED UX3405. Laptop satu ini memiliki banyak keunggulan sehingga bikin banyak orang penasaran pula. Ada pun sasarannya adalah kalangan menengah ke atas dengan produk laptop yang didesain premium ala Zenbook pada umumnya. Kira-kira apa saja keunggulan dari laptop satu ini? Mari kita simak sharing blog ilmair berikut!

ASUS Zenbook 14 OLED UX3405

    Mari kenalan dengan ASUS Zenbook 14 OLED UX3405 beserta berbagai keunggulan yang ada di dalamnya.

1. Prosesor Generasi Terbaru

    Ada pun produk laptop dari ASUS ini hadir dengan prosesor Intel Core Ultra 7 terbaru sehingga membuat performanya jauh lebih kencang dengan efisiensi daya yang lebih irit. Laptop ini cocok sekali untuk sahabat yang sedang butuh perangkat untuk kebutuhan multitasking. Apalagi disempurnakan dengan integrasi aplikasi berbasis AI yang jauh lebih lancar. 

Didukung pula dengan penyimpanan SSD 1 TB dengan RAM sebesar 32 GB. Untuk anak aktivitasnya terdapat WiFi 6E yang dapat membantu agar pekerjaan kamu jauh lebih cepat selesai, terutama pekerjaan yang membutuhkan jaringan internet.

2. Desain Minimalis

    Sementara dari segi desain, sahabat akan menemukan produk laptop ASUS Zenbook 14 OLED UX3405 yang punya desain tampak minimalis, tetapi tetap elegan dan mewah karena memang laptop ini merupakan laptop premium. Di mana laptop super tipis dengan ketebalan hanya 1,49 cm ini desain bodi punggungnya terbilang cukup bersih. 

Sahabat hanya akan menemukan logo ASUS seperti pentagram dengan tulisan yang kecil dan berada di pojok kiri bawah. Untuk panjang laptop ini sekitar 31,2 cm dengan lebar 22 cm. Sementara untuk bobotnya sendiri 1,28 kg. Cocok sekali untuk kamu yang butuh laptop untuk kebutuhan luar ruangan atau pun saat sering dibawa bepergian. 

3. Layar Panel OLED

    Pada layar memiliki ukuran 14 inci dengan resolusi 2880 X 1800 pixel dengan aspek rasio 16:10. Adapun layarnya sendiri sudah mendukung teknologi Dynamic Refresh Rate seperti layaknya pada smartphone dengan refresh rate yang bisa berubah antara 120 Hz atau 60 Hz sesuai konten yang ditampilkan pada layar. 

Tingkat kecerahan layar maksimal ada di 400 nits pada mode SDR dan 600 nits pada mode HDR dengan Color Gamut 100% DCI-P3. Pastinya visual yang ditampilkan jauh lebih bagus dibanding layar berpanel IPS. Sementara itu bagian layarnya juga sudah didukung dengan pelindung keamanan mata, yang dapat mengurangi persentase cahaya biru yang berbahaya hingga 70%. Jadi mata kamu akan tetap aman meski menatap layar berjam-jam.

Yang lebih menarik lagi adalah bahwa laptop ini punya kemampuan touchscreen untuk memudahkan aktivitasmu saat bekerja. Didukung pula dengan penggunaan Stylus, namun sayangnya dijual terpisah dari pembelian laptop untuk versi yang dijual di Indonesia. Laptop ASUS ini juga sudah didukung dengan lapisan Corning Gorilla Glass NBT agar tahan terhadap goresan. 

4. Baterai yang Awet

    Apakah sahabat butuh laptop paling tipis yang baterainya awet? ASUS Zenbook 14 OLED UX3405 bisa jadi jawabannya. Adapun produk laptop ini menggunakan teknologi baterai eksklusif untuk memperpanjang masa pakai baterai kamu dengan peningkatan siklus pengisian daya, yang melalui pengujian cukup ketat untuk memastikan laptop bisa digunakan dalam waktu lama. 

Laptop ini diklaim bisa tahan baterainya sampai 15 jam dan kamu dapat melakukan perpanjangan masa pakai baterai dengan fitur Battery Health Management pada MyASUS. Di mana fitur ini dapat menyesuaikan perilaku pengisian daya untuk menjaga baterai tetap pada pengisian daya 80% yang sehat, sampai kamu bisa menggunakannya pada kapasitas penuh. 

5. Teknologi ErgoSense Keyboard

    Laptop Zenbook ini sudah didukung dengan teknologi ErgoSense Keyboard, di mana dapat membuat kamu nyaman saat sedang mengetik naskah atau dokumen yang cukup banyak. Tombol keyboardnya diberi cekungan sedalam 0,3 mm agar jari kamu tidak mudah meleset ketika sedang fokus mengetik. Untuk tingkat Travel Distance-nya ada di 1,4 mm yang tergolong cukup dalam pada laptop yang tipis ini. 

Laptop paling tipis ini juga sudah punya fitur hening saat digunakan mengetik. Ada yang bisa dirasakan tentu saja tidak akan mengganggu pengguna dan juga orang-orang sekitar dengan bunyi tombolnya. Dilengkapi pula dengan fitur lampu Backlit yang warnanya putih dan bisa diatur dengan tiga tingkat kecerahan. 

Itu tadi keunggulan yang dimiliki oleh laptop ASUS Zenbook 14 OLED UX3405. Sahabat yang ingin dapatkan produk laptop ini bisa beli di toko official ASUS baik offline maupun online ya. 


sumber:

https://www.jagatreview.com/2024/03/review-asus-zenbook-14-oled-ux3405/2/

https://www.sukabumiupdate.com/komputer/135839/9-fakta-menarik-asus-zenbook-14-oled-ux3405

https://www.asus.com/id/laptops/for-home/zenbook/asus-zenbook-14-oled-ux3405/

https://www.blibli.com/friends/blog/review-asus-zenbook-14-oled-02/

Previous article
This Is The Newest Post
Next article

Belum ada Komentar

Posting Komentar

Silahkan share saran, kritik, ilmu, inspirasi positifmu di ilmair. Berkomentarlah dengan bijak. Spam akan saya hapus.
Mohon di-setting publik profile blog-nya ya, agar tidak ada profile unknown yang bisa menjadi broken link di blog ini.
Terima kasih ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel