Cara Perpanjang Domain di Namesilo - dengan Paypal Hingga Pembayaran Lokal

    Cara Perpanjang (Renewal) Domain di Namesilo - mudah sekali sebenarnya, tinggal klik-klik-klik dan bayar. Walau begitu saya sempat merasa deg-degan juga ini, beberapa minggu menjelang domain ilmair ini expired (habis masa aktifnya) ada sebuah kendala yang mengganggu proses perpanjangan domain ini. 

    Saya share pengalaman perpanjangan domain ini di ilmair ya, sambil sedikit curhat, semoga bisa memberikan inspirasi dan manfaat untuk sahabat ilmair semua, aamiin.

Namesilo, Salah Satu Registrar Domain Terbaik

    Seperti yang ilmair pernah bahas di postingan berjudul "Cara Transfer Domain dari Namecheap ke Namesilo", saya memang termasuk yang masih setia dengan registrar domain luar. Duh, gimana ya? Sudah nyaman saja rasanya menggunakan registrar luar untuk domain blog saya. Dari awal blog ilmair ini diubah menjadi ".com" saya pertama kenalnya sama Godaddy, satu tahun kemudian saya transfer domain ilmair ke Namecheap, lalu terakhir ketemu deh sama yang namannya Namesilo ini di tahun 2019 kemarin.

    Ketiga 'pendaftar domain' luar itu sudah banyak direkomendasikan para netter sebagai tempat beli domain terbaik. Membuat saya jadi enggak punya alasan untuk pindah ke registrar lokal sampai saat ini, walau katanya sudah banyak ya registrar lokal yang  bagus.

    Berdasarkan pengalaman saya membeli, mentrasnfer dan memperpanjang domain di ketiga registrar luar itu, namesilo rasanya akan jadi pilihan utama tempat domain saya berada. Ya, karena memang namesilo ini merupakan salah satu registrar domain terbaik pastinya. 

    Salah satu kelebihan Namesilo dibandingkan dengan registrar luar lainnya adalah harga domainnya yang murah dan stabil. Maksudnya stabil di sini, harga domainnya itu enggak mengandung 'jebakan batman' - alias harga domain di namesilo itu enggak hanya murah pada saat kita membeli di awalnya saja, karena potongan diskon atau harga promo seperti pada pendaftar domain lainnya. Di namesilo ini harga perpanjangan (renewal) domain-nya setiap tahun enggak akan berbeda terlalu jauh, enggak akan membuat saya kaget deh saat melihat tagihannya nanti. Jadi, enggak perlu pakai trik transfer domain lagi ya seperti tulisan saya di postingan yang lalu, hihi. - Kapan-kapan saya share lengkap kelebihan Namesilo di postingan ilmair selanjutnya.

    Eiya, kalau sahabat ilmair mau membeli atau mentransfer domain bisa cek harga domain di Namesilo ya sebagai bahan pertimbangan. Harga yang tertera di sana sudah termasuk gratis 'Whois Privacy Protection' loh! Oiya, sahabat juga bisa mendapatkan diskon alias potongan harga, jika pakai kode kupon diskon namesilo berikut ini:

DISKONDOMAIN2022
POTONGANDOMAIN
DOMAINMURAHINI
DOMAINBAGUSMURAH 
KUPONDISKONKU
*Silahkan dipilih salah satu kode kuponnya dan masukkan saat akan membayar ya, nanti akan ada potongan sebesar $1.

    Terus bagaimana cara memperpanjangan domain di Namesilo? Sebenarnya ada sedikit balada yang bukan sambal balado yang saya alami di sini, :) kita lanjut ya pembahasannya .... 

Paypal untuk Memperpanjang Domain di Namesilo

    Cara perpanjang domain di Namesilo itu memang mudah seperti yang saya bilang di awal. Namun, nyatanya saya sempat merasa deg-degan juga saat akan melakukan pembayaran domain tahun ini. Ya, dari awal mula saya membeli domain di registrar luar, termasuk perpanjangan di namesilo ini, pembayarannya memang menggunakan PayPal - ada juga beberapa pilihan pembayaran e-currency bank lainnya saat itu, tapi akun yang saya punya hanyalah si PayPal ini. 

- Cara Mengisi Saldo Paypal 

    Di tahun-tahun sebelumnya, saya bisa tenang saat membeli dan memperpanjang domain, karena rekening PayPal saya memang masih ada saldonya - sisa saldo yang belum saya tarik ke rekening Bank lokal - hasil dari pencarian receh saya di dunia maya. Ya, alhamdulillah dari sekitar tahun 2009 - 2016 saya sempat mengenal beberapa situs penghasil uang di internet seperti sponsored review (di blog dan twitter - dahulu itu ada blogvertise, teliad, ask2link, sponsoredtweet yang menghasilkan dollar - ini nih jamannya blogspot masih ditawarin menulis review produk oleh advertiser :D), ada juga social network that pay (beberapa situsnya antara lain klikot, yuwie, birejji, linkstoxx- media sosial yang membayar membernya), paid to survey (ipanelonline, toluna, viewfruit - member dibayar dengan mengisi survey), paid to write article (triond - member dibayar dengan menulis artikel di situsnya)  dan lain sebagainya. Namun, saya enggak menekuni dunia itu secara serius dan terus menerus, beberapa situsnya juga lambat laun sudah enggak legit dan aktif lagi kemudian.

    Hingga rekening PayPal saya pun akhirnya berhenti terisi. Sisa saldo yang belum saya tarik ke rekening Bank lokal hanya bisa dipakai beberapa tahun saja untuk memperpanjang domain beberapa blog saya. Duh, bagaimana ini? Saya pun kebingungan, apalagi saldo PayPal kan memang belum bisa diisi (top up) langsung melalui rekening bank atau dompet digital Indonesia (karena verifikasi PayPal saya dulu diverifikasi dengan rekening Bank, mungkin jika dengan kartu kredit atau debit sudah bisa ya, saya kurang tahu).

     Daripada bingung-bingung, saya akhirnya langsung melesat mencari info di internet tentang cara mengisi saldo PayPal.

- Top Up (Isi) PayPal dengan Jasa Jual Beli Saldo

     Setelah mencari ke sana ke mari, saya akhirnya menemukan jasa jual beli saldo PayPal di internet. Bukan melalui website layanan jasa jual beli saldo yang saya pilih di sini, tapi jasa pertukaran saldo PayPal secara perorangan yang ada di grup-grup kaskus dan facebook. Alasannya, selain karena bisa langsung baca testimoni dan komplain dari para member yang sudah melakukan transaksi, di sini dengan mudah saya bisa melakukan tawar menawar harga (enggak terlalu tinggi pastinya dari kurs dollar BCA ratenya) dan saya juga bisa meminta transaksinya dilakukan secara tunai - enggak ada jeda waktu beberapa jam sampai maksimal 24 jam, tapi di saat itu juga pertukaran rupiah ke dollarnya dilakukan. Ya, dari yang saya baca, transaksi (jual beli) saldo PayPal itu memang diperbolehkan, alias halal hukumnya ya, karena mata uangnya memang berbeda, tapi prosesnya harus dilakukan secara tunai. 

    Alhamdulillah saya pun mendapatkan pertukaran saldo paypal yang murah, terpercaya dan mau diajak transaksi secara tunai.

    Masuk ke akhir tahun 2021 dan awal 2022, saya baca-baca lagi di grup, ternyata lagi banyak kasus penipuan (scamer - di grup sering disebutnya sebagai ripper) di dunia jual beli saldo PayPal ini - kalau masalah penipuan sih dari dahulu juga sudah ada ya, tapi jaman sekarang itu semakin meningkat jumlahnya. Ditambah lagi, sumber uang yang masuk ke rekening PayPalnya, jaman sekarang itu sudah banyak yang tercampur dengan yang gharar dan haram. Ya, ada sebagian orang yang mencari uang di internet dan mengisi saldo PayPal mereka dari situs judi, game online, money game, bitcoin (cripto), trading forex dan sejenisnya, membuat saya jadi merasa begitu was-was. Harus selektif banget ini jadinya. 

     Rasanya begitu deg-degan, karena saldo PayPal saya belum juga bisa dipakai untuk perpanjangan domain di Namesilo. Namun, saat mendekati deadline-nya, tepatnya sekitar semingguan menjelang masa expired domain dua blog saya berakhir, akhirnya solusi itu datang. Alhamdulillah ada teman online yang mau mengirimkan saldo PayPalnya untuk saya tukar dengan transfer ke rekening Bank lokalnya. Saya pun akhirnya bisa melakukan perpanjangan domain di NameSilo via PayPal.

    Bersyukur sekali rasanya, karena akhirnya proses perpanjangan domain ini pun dipermudah sama Allah.  Tambah bersyukur lagi saya setelah melihat halaman check out', karena sekarang ternyata sudah ada metode pembayaran lokal yang bisa digunakan untuk proses pembayaran di Namesilo. Waduh, seharusnya memang enggak perlu repot-repot ya saya mengejar saldo PayPal seperti cerita saya di atas, tapi enggak apa-apa juga, karena memang pembayaran menggunakan PayPal masih ada kelebihannya.

Sekarang langsung saja ya saya share

Cara Perpanjang domain di Namesilo

1. Sahabat harus sudah punya akun dan domain yang teregistrasi di Namesilo tentunya ya - kalau belum, bisa langsung ke membeli domain di Namesilo - bisa pakai kode kupon di atas ya untuk mendapatkan potongan harga.

Login dan masuk ke halaman 'my account' - klik seperti di gambar


2. Masuk ke 'domain manager' - klik di bagian sidebar, seperti pada gambar


3. Di halaman 'domain manager' pilih domain yang akan di lakukan perpanjangan, centang lalu klik 'domain renew'


4. Selajutnya akan masuk ke halaman 'shoping cart', klik saja langsung 'check out' jika sahabat sudah memastikan semua transaksinya benar.

5. Pilih metode pembayarannya, selain PayPal dan e-currency bank lainnya ada metode pembayaran lokal juga ya sekarang, diantaranya ada GoPay, Ovo, e-Walet, Alfamart, Indomart dan lain sebagainya. Untuk pembayaran lokal ini pastinya ada biaya tambahannya ya sahabat, saya cek kurang lebih sekitar Rp.20.000 atau $1 lebih.


6. Saya sendiri masih menggunakan PayPal pada proses transaksi ini, setelah memilih metode pembayaran dan masuk lagi ke halaman check out, kemudian langsung diarahkan ke akun PayPal kita, klik 'lanjutkan'


    Tanpa perlu menunggu waktu lama, akhirnya prosesnya pun selesai. Mudah kan ya perpanjangan domain di Namesilo - registrar domain terbaik - ini sahabat ... 

    Kalau sahabat ilmair sendiri gimana, punya pengalaman seputar perdomainan atau plus sama hostingnya? Atau ada sahabat yang mau mentransfer domain atau membeli domain di namesilo ini lalu ada kendala? Boleh share dan tanya-tanya ya di kolom komentar.

    Eiya, sahabat boleh share juga nih kalau ada info seputar situs penghasil uang (job online) untuk mengisi saldo PayPal yang legit dan halal ya... 

Previous article
Next article

12 Komentar

  1. lumayan praktis pakai paypal untuk segala jenis pembayaran yaa kak.
    Saya kebetulan gak beli domain dan hosting di Namesilo sih, jadi selama ini masih pakai transfer rekening biasa.

    BalasHapus
  2. Aku sampai browsing juga lho, gimana caranya top up saldo Paypal. Ternyata engga bisa ya kalau di Indonesia. Adanya pihak ke 3 gitu.
    Bener sih, takut scam...hehe...

    BalasHapus
  3. Wah jadi berasa ikut deg-degan. Malah saya yang belum berani kalo beli domain luar hihi. Tapi pengalaman juga yah kak, kalau udah nyaman mah ngga bisa pindah ke lain hati.

    BalasHapus
  4. Eh, aku baru denger nih soal Namesilo. Wah bisa nih jadi salah satu alternatif kalau mau cari domain, semangat-semangat buat menggandakan blog haha!

    BalasHapus
  5. Wah, lumayan nih ada diskonnya. Kalau dilihat-lihat sepertinya lebih enak bayar pakai Paypal ya. Tapi transaksi dengan metode pembayaran lokal juga enggak masalah.

    BalasHapus
  6. Dua sisi artikel ini begitu informatif pertama mengenal penyedia domain dan pembayaran menggunakan pay pall

    BalasHapus
  7. saya gak punya paypal hehe, sayabmau coba buat dulu karena banyak juga keperluannya. unt mempermudah pembayaran. makaaih sharingnya

    BalasHapus
  8. Baru tau kalau di namesilo bisa peepanjang mengunakan ovo, dana, gopay dan lainnya setau aku hanya paypal saja

    BalasHapus
  9. Namesilo bisa jadi pilihan juga nih bagi teman2 yg belum punya domain atau hosting. apalgi sistem pembayarannya mudah

    BalasHapus
  10. pas dilihat harganya ternyata ya hampir sama dengan harga domain ketika beli di penyedia jasa lokal yaaa

    BalasHapus
  11. paypal emang praktis banget untuk melakukan berbagai pembayaran. rekomended sih dr aku kak

    BalasHapus
  12. Kalo nyari domain expired, suka diarahkan kesini. Manfaat banget artikelnya buat yang belum tahu namesilo itu apa dan gimana bayarnya.

    BalasHapus

Silahkan share saran, kritik, ilmu, inspirasi positifmu di ilmair. Berkomentarlah dengan bijak. Spam akan saya hapus.
Mohon di-setting publik profile blog-nya ya, agar tidak ada profile unknown yang bisa menjadi broken link di blog ini.
Terima kasih ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel